"Sesungguhnya, anak dara itu akan mengandung dan melahirkan seorang anak laki-laki, dan mereka akan menamakan Dia Imanuel" --yang berarti: Allah menyertai kita.” (Mat 1:23).
Yesus itu adalah Allah yang menyertai kita. Dia itu Imanuel yang menyelamatkan kita dari dosa. 100% Ia adalah manusia (lahir dari silsilah manusia: Abraham, Daud dst), lahir dari rahim Maria. Namun, 100% juga Ia adalah Allah (Maria mengandung dari Roh Kudus).
Ia adalah Allah yang menyertai manusia. Firman itu adalah Allah (Yoh 1:1), Firman itu telah menjadi manusia (Yoh 1:14). Yesus adalah Allah yang menjadi manusia.
Jangan takut, jangan bimbang, ALLAH menyertaimu. Roh Allah yang kuat itu menyertai kamu.
No comments:
Post a Comment